Kadang kita berfikir bahwa yang multitalenta adalah artis atau profesional. Suami kita sering membanggakan mereka diluar sana yang mempunyai banyak kemampuan. Tapi taukah muslimah, ketika kita menjadi seorang ibu secara otomatis kemampuan kita menjadi multi.
- Tiap hari memasak dirumah, semakin hari semakin enak, bukankah ini pekerjaan Chef.
- Tiap hari kita mencuci baju, menyetrika dan merapihkan, hai bukannya ini pekerjaan para Loundry Operator.
- Terkadang kita menata rumah, pasang disini pasang disitu, merancang desain rumah supaya indah dan nyaman, bukankah ini pekerjaan Design Interior?
- Anak kita lahir, kita mendidiknya, mengajarkan huruf hijaiyah, mengajarkan membaca, menulis dan etika. Bukannya ini pekerjaan para guru?
- Anak kita tumbuh dewasa, kita menjadi tempat curhatnya, memberikan masukan dan lainnya, bukannnya ini tugas seorang Psikolog atau konsultan?
Sungguh mulia Muslimah yang setiap hari belajar dan terussss belajar. Semoga Allah memberikan Surga untukmu duhai Muslimah sholehah. Aamiin.